Darwin Jihen menceritakan Charlie yang diciptakan di laboratorium ilmu biologi, dia adalah hibrida setengah manusia dan setengah simpanse yang dikenal sebagai “Humanzee.” Dibesarkan oleh orang tua angkat manusianya, Charlie kini berusia 15 tahun dan mulai bersekolah di SMA. Di sana ia bertemu Lucy, seorang penyendiri yang cerdas yang menjadi teman pertamanya.
Namun, kehidupan “normal”nya hancur ketika para ekstremis hak hewan yang membebaskan ibunya dari laboratorium lima belas tahun lalu muncul kembali sebagai teroris yang bertekad menculik Charlie dengan segala cara.

